Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta) Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta) | Zona Informasi

Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta)

Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta), Biaya hidup merupakan pertimbangan kedua setelah biaya pendidikan(Kuliah), bagi kalangan menengah ke bawah seperti ane :D. Kehidupan mahasiswa itu susah ditebak dan susah diatur, setiap hari tidak menentu.



Biaya hidup mahasiswa disini yang saya maksudkan biaya untuk kebutuhan sehari- hari, seperti makan, tidur (kos/kontrakan), transport dan lain sebagainya. dan lebih mengerucut lagi ini didaerah kartasura, Lingkungan Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Baca juga artikel tentang Biaya Hidup Mahasiswa di Semarang

Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta)

Kota surakarta atau sering disebut dengan Solo merupakan kota yang terletak di provinsi Jawa Tengah, berbatasan dengan Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Boyolali di sebelah utara, Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Sukoharjo di sebelah timur dan barat, dan Kabupaten Sukoharjo di sebelah selatan. Sisi timur kota ini dilewati sungai yang terabadikan dalam salah satu lagu keroncong, Bengawan Solo. Bersama dengan Yogyakarta, Solo merupakan pewaris Kerajaan Mataram yang dipecah pada tahun 1755. [wikipedia]

Pengalaman saya sendiri yang sekarang masih di solo, berikut kurang lebih data yang bisa saya sampaikan pada sub selanjutya.

Baca juga artikel terkait Biaya Kuliah di Universitas Muhammadiyah Surakarta
Rekomendasi utuk anda mengenai Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta

Berapa Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta)

data ini per Januari 2018:

Biaya Konsumsi di Solo

Makan dari jam 08.00 pagi sampai jam 21.00
untuk biaya makan kisaran 7ribu (nasi sayur + gorengan dan es teh) sampai dengan 13ribu (Nasi sayur + ikan lele + Es susu)
dan banyak variasi harga lainnya cuman kalau hanya sekedar kenyang uang 8ribu sudah kenyang disini. 

kalau dimalam hari ya solusinya makan di HIK (Hidangan istimewa kampoeng) ataupun Nasi goreng (6-15ribu)

Biaya Tempat Tinggal di Solo

Untuk biaya kos untuk masiswa Putra, ini saya langsung ke yang tahunan saja kisaran 1.5 juta sampai 3 juta  (yang penting layak pakai) tapai kalau kisaran 3 juta sudah lumayan bagus.

Untuk biaya kos untuk masiswi Putri, tahunan kisaran 2,5 Juta sampai 5 juta. (sudah lumayan bagus) kalau diatas 4 juta biasanya kamar mandi didalam.

untuk biaya kontrakan mulai dari 6 juta (3 kamar) sampai 12 juta (4 kamar) dan masih banyak variasi harga yang lainnya.

Kalau ingin mendapatkan tempat yang layak di sekitar surakarta kisaran 3 juta sudah bagus.

Transportasi,

tranportasi yang saya sering digunakan mungkin Bus trans yang harganya 4,500 setiap kali naik (sekitar solo) dan bus biasa mungkin kisaran 3 ribu sampai 15 ribu.

Transportasi yang nyaman ya Batik Solo Trans menurut saya.

Untuk kebutuhan lainnya seperti Pulsa ya seperti biasa nyuci (bisa cuci sendiri), kalau loundry biasanya kisaran 2,500 sampai 4 ribu.
untuk fotocopy kertas kertas biasanyaa 176- 500 rupiah per lembarnya. 

Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta)

Kalau kamu mahasiswa biasa dan mau hidup sederhana, cukup dengan uang 700 ribu sudah cukup untuk biaya hidup selama satu bulan. Akan tetapi kalau ingin hidupnya meewah dan serba ada ya itu unllimited terserah anda yah mungkin dengan budget 3juta sebulan anda sudah bisa menikmati kehidupan disolo dengan tanpa pilih-pilih. :D

Semoga artikel mengenai biaya Hidup Masiswa di Solo (surakarta), ini dapat bermanfaat dan membantu sebagai referensi pilihan anda.


(arf)

13 Responses to "Biaya Hidup Mahasiswa di Solo (Surakarta)"

  1. Terimakasih kak... info berguna bgt buat aq yg mau lanjut kuliah di Solo...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya sama- sama :) Semoga kuliahnya lancar aja deh :D

      Delete
  2. Ka boleh minta bbm atay linennya ga ? Aku pengen kuliah disana tapi masih labil

    ReplyDelete
    Replies
    1. silahkan BBM saya 5AAF68E6, insya allah di mudahkan :)

      Delete
  3. Makasih infonya ya☺ aku sbm jg ada pilihan di solo

    ReplyDelete
  4. Batik solo trans itu kalo beda jurusan harus bayar lagi ya? kalo transjakarta kan 1 kali bayar bisa transit kemana aja.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak kalau sudah turun dari bus harus bayar lagi, Berbeda dengan trans jogja. kalau trans jakarta sya kurang tau hihi

      Delete
  5. Di Solo ada transportasi online semacam Gojek, Uber atau Grab gak mas??

    ReplyDelete
    Replies
    1. sudah ada, untuk gojek,
      kalau uber ataupun grab saya belum tau, karena kemaren sempet ricuh juga, pada di protes sistemnya...

      tapi kalau gojek udah ada :)

      Delete
  6. ka boleh nanya, kalau kostan sekitar uns berapa ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. variasi sih, kalau yang deket kampus biasanya per tahun 2,5jt - 4jt an.

      tapi juga masih ada yang hargnya 1,7 jt an cuma ya minimalis banget

      Delete

Apabila Informasi yang saya sampaikan terdapat kesalahan saya mohon maaf, dan alangkah baiknya jika di sampaikan melalui Komentar dibawah ini. Secepat mungkin akan saya perbaiki :D
"Tak ada mahluk Tuhan yang Sempurna"