Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta | Zona Informasi

Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta

Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta, Siapa yang tidak kenal dengan kota pendidikan tertua di indonesia ini. Saya adalah salah satu orang yang tertarik untuk mencari ilmu disana, akan tetapi apalah daya, karena memang itu yang terbaik buat saya. Dan selain dengan kualitas pendidikan yang sangat baik, yogyakarta juga memiliki daya tarik yang lebih. yakni taman wisata yang sangat melimpah, iya karena begitu banyak tempat hiburan di kota jogja ini. dan juga pastinya biaya hidup di jogja ini lebih murah dibandingkan dengan kota- kota ternama lainnya.


Mahasiswa perantauan memiliki biaya pengeluaran yang lebih banyak dari pada mahasiswa kota asal/ dareah. yang membuat mahal adalah biaya hidup, Apabila anda biasa dengan hidup sederhana dan biasa- biasa saja pasti akan mudah, akan tetapi jika anda ingin mengikuti trends dan hangout bersama teman- teman pastinya ini akan menjadikan pengeluaran menjadi membengkak dan bahkan akan sangat banyak.

Baca juga sekilas terkait Biaya Hidup Masiswa di Solo (surakarta)

Biaya Hidup di Yogyakarta (jogja)

Berapakah biaya hidup di jogja, Yogyakarta/jogja atau yang sering kita kenal dengan kota gudeg, memiliki banyak sekali perguruan tinggi ternama, mulai dari perguruan tinggi negeri hingga perguruan tinggi swasta. seperti halnya Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Indonesia Islam, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, dan lain sebagainya hal ini menjadikan Yogyakarta menjadi kota pendidikan yang favorit bagi para anak muda. Akan tetapi kehidupan di yogyakartapun juga sangat keras. 

Daerah Istimewa Yogyakarta ini mayoritas di tempati oleh para pendatang dan perantauan, pastinya budanya di jogja pun tidak terkendali, Oleh karena itu apabila anda ingin kuliah di yogyakarta, anda juga harus berhati-hati, karena budaya disini sangatlah bebas. jadi pandai- pandailah memilih.

Rekomendasi untuk anda artikel tentang Biaya Hidup Mahasiswa di Semarang

Berapa Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta (jogja)

data ini per Februari 2017:

Biaya Kuliah di yogyakarta
Untuk biaya kuliah di yogya karta sangat bervariasi, dan banyak juga biaya yang murah dan lebih banyak lagi yang mahal. yah kisaran 400 rb - 2 jt perbulannya

Makan dari jam 08.00 pagi sampai jam 21.00
Untuk biaya makan yang sederhana uang 10rb sudah bisa mengisi perut dengan kenyang, akan tetapi jika anda ingin makan yang lebih enak dengan tempat yang nyaman juga, anda harus mengeluarkan uang kisaran 20-30rb

dimalam hari masih banyak warung makan yang buka, tapi ini pastinya apabila di kota, kalau di daerah pedesaan hanya beberapa saja yang buka. ini kisaran 10-20rb juga sudah kenyang

Biaya kost dan kontrakan di yogyakarta
Untuk biaya kos Putra, kisaran 300- 650 rb perbulannya
Untuk biaya kos Putri, kisaran 400 rb - 1,2 jt perbulannya

kontrakan/ kost tahunan kisaran 3juta- 7 juta per tahunnya

#perlu di ingat bahwa fasilitas yang disediakan oleh masing- masing juga berbeda, bila harga semakin tinggi seharusnya fasilitas yang diberikan juga lebih baik

Transportasi,
untu transportasi ada yang namanya bus trans jogja yang beroprasi mulai jam 05.00 WIB sampai 18.00 WIB ini hampir berkeliling jogja, dan anda hanya perlu membayarnya seharga 5 rb saja.

Untuk kebutuhan lainnya 
Seperti biaya Pulsa seperti halnya dirumah tidak mahal/standar, biaya nyuci (bisa cuci sendiri), kalau laundry biasanya kisaran 3,500 sampai 7 ribu.

Dan untuk kebutuhan tak terduga lainnya, ini bahkan lebih besar dari kebutuhan anda sehari- hari. iya apa bila anda suka dengan shoping, ataupun hangout bareng teman- teman apalagi di yogyakarta banyak sekali taman wisata. paling tidak anda mengeluarkan biaya sekitar 300- 1 juta untuk ini.

Biaya hidup di yogyakarrta selama satu bulan paling tidak kisaan 1,5- 4 juta perbulannya.

Tips buat anda jika ingin meminimalisir pengeluaran biaya maka anda harus memasak sendiri, dan juga dapat mengatur waktu anda kapan untuk berlibur dan kapan untuk mencari pekerjaan part time, karena disini juga banyak yang menyediakan pekerjaan part time.

Itulah sekilas terkait Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta, semoga dapat bermanfaat dan membantu sebagai referensi pilihan anda.


Thanks for visit arifvista.blogspot.com

0 Response to "Biaya Hidup Mahasiswa di Yogyakarta"

Post a Comment

Apabila Informasi yang saya sampaikan terdapat kesalahan saya mohon maaf, dan alangkah baiknya jika di sampaikan melalui Komentar dibawah ini. Secepat mungkin akan saya perbaiki :D
"Tak ada mahluk Tuhan yang Sempurna"