Daftar Universitas dengan Jurusan Teknik Informatika Terbaik di Indonesia, Setelah selesai mengenyam pendidikan di bangku SMA, anda memiliki berbagai pilihan, untuk lanjut kuliah atau kerja?, atau kuliah sambil kerja?
Bagi anda yang ingin melanjutkan perkuliahan di bidang teknik informatika saya akan membantu memberikan referensi universitas/ perguruan tinggi yang memiliki fakultas teknik Informatika dengan Akreditasi A, bisa dibilang universitas terbaik.
Sebelum lanjut ke perguruan tinggi, tahukah anda apa itu informatika? nanti kedepanya bagaimana? oke sekilas ulasan mengenai teknik Informatika.
Jika anda hanya ingin tahu cara memakai komputer dan internet, cukup beli buku “cara memakai komputer” dan anda bisa belajar otodidak. Jika anda ingin mengerti atau menguasai skill tertentu di bidang komputer (semisal jaringan atau desain) cukup kursus. Namun jika anda ingin benar benar mengerti dunia komputer dan ilmu komputer luar dalam sampai ke akar akarnya , tidak ada jalan lain selain Kuliah komputer. Dari sini, andalah yang paling tahu kebutuhan anda.
Daftar Universitas dengan Jurusan Teknik Informatika Terbaik di Indonesia (Akreditasi A)
Perguruan Tinggi | Program Studi | No. SK | Akr | End Date |
Institut Teknologi Bandung | Teknik Informatika | 965/SK/BAN-PT/Akred/S/VIII/2015 | A | 29/08/2020 |
Institut Teknologi Sepuluh Nopember | Teknik Informatika | 1382/SK/BAN-PT/Akred/S/VII/2016 | A | 29/06/2021 |
Universitas Atma Jaya Yogyakarta | Teknik Informatika | 1111/SK/BAN-PT/Akred/S/VII/2016 | A | 14/07/2021 |
Universitas Bina Nusantara | Teknik Informatika | 462/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2014 | A | 07/12/2019 |
Universitas Dian Nuswantoro | Teknik Informatika | 972/SK/BAN-PT/Akred/S/IX/2015 | A | 03/09/2020 |
Universitas Esa Unggul Jakarta | Teknik Informatika | 039/SK/BAN-PT/Akred/S/II/2015 | A | 07/02/2020 |
Universitas Gunadarma | Teknik Informatika | 027/SK/BAN-PT/Akred/S/I/2015 | A | 24/01/2020 |
Universitas Islam Indonesia | Teknik Informatika | 990/SK/BAN-PT/Akred/S/IX/2015 | A | 12/09/2020 |
Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta | Teknik Informatika | 2380/SK/BAN-PT/Akred/S/VII/2017 | A | 25/07/2022 |
Universitas Kristen Petra | Teknik Informatika | 416/SK/BAN-PT/Akred/S/X/2014 | A | 10/10/2019 |
Universitas Kristen Satya Wacana | Teknik Informatika | 247/SK/BAN-PT/Ak-XVI/S/XII/2013 | A | 13/12/2018 |
Universitas Negeri Padang | Pendidikan Teknik Informatika | 0764/SK/BAN-PT/Akred/S/III/2017 | A | 21/03/2022 |
Universitas Negeri Semarang | Pendidikan Teknik Informatika Dan Komputer | 4801/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2017 | A | 19/12/2022 |
Universitas Presiden | Teknik Informatika | 211/SK/BAN-PT/Ak-XVI/S/X/2013 | A | 19/10/2018 |
Universitas Surabaya | Teknik Informatika | 478/SK/BAN-PT/Akred/S/XII/2014 | A | 21/12/2019 |
Universitas Telkom | Teknik Informatika | 0054/SK/BAN-PT/Akred/S/I/2016 | A | 29/01/2021 |
Apa Saja Mata Kuliah yang dipelajari di Teknik Informatika
Mata Kuliah Inti Teknik Informatika
Mata Kuliah dasar
- Pengantar Teknologi Informasi
- Algoritma dan Pemprograman
- Struktur Data
- Jaringan Komputer
- Organisasi Komputer
- Multimedia
Mata Kuliah Wajib
- Basis Data
- Sistem Operasi
- Sistem Berkas
- Jaringan Komputer
- Analisis dan Desain Berorientasi Object
- Arsitektur Komputer
- Grafika Komputer (Computer Graphic)
- Pemrograman Bahasa X
- Pemrograman Jaringan
- Pemrograman Web
- User Interface Desain (Interaksi Manusia dan Komputer)
- Rekayasa Perangkat Lunak (dan Metodenya)
Mata Kuliah Pilihan (Lanjut)
- Teori Bahasa dan Otomata
- Data Mining
- Cloud Computing
- Cloud Programing
- Mobile Programing
- Keamanan Jaringan
- Sistem Terdistribusi
- Kecerdasan Buatan
- Machine Learning
- Sistem Pakar
- Mekantronika /Robotika
- Semantic Web
- Biometric
- Computer Vision
- Kriptografi
*Tidak Semua perguruan tinggi memiliki program pembelajaran yang sama, setidaknya ini bisa digunakan sebagai gambaran untuk anda.
Bagaimana Prospek Kerja Lulusan Teknik Informatika
Bidang yang dapat ditekuni seorang sarjana Teknik Informatika cukup beragam, antara lain:
by: itb.ac.id
Software Engineer
Berperan dalam pengembangan perangkat lunak untuk berbagai keperluan. Misalnya perangkat lunak untuk pendidikan, telekomunikasi, bisnis, hiburan dan lain-lain, termasuk perangkat lunak untuk model dan simulasi.
System Analyst dan System Integrator
Berperan dalam melakukan analisis terhadap sistem dalam suatu instansi atau perusahaan dan membuat solusi yang integratif dengan memanfaatkan perangkat lunak
Konsultan IT
Berperan dalam perencanaan dan pengevaluasian penerapan IT pada sebuah organisasi.
Database Engineer / Database Administrator
Berperan dalam perancangan dan pemeliharaan basis data (termasuk data warehouse) untuk suatu instansi atau perusahaan
Web Engineer / Web Administrator
Bertugas merancang dan membangun website beserta berbagai layanan dan fasilitas berjalan di atasnya. Ia juga bertugas melakukan pemeliharaan untuk website tersebut dan mengembangkannya.
Computer Network / Data Communication Engineer
Bertugas merancang arsitektur jaringan, serta melakukan perawatan dan pengelolaan jaringan dalam suatu instansi atau perusahaan.
Programmer
Baik sebagai system programmer atau application developer, sarjana informatika sangat dibutuhkan di berbagai bidang, misalnya bidang perbankan, telekomunikasi, industri IT, media, instansi pemerintah, dan lain-lain.
Software Tester
Terkait dengan ukuran perangkat lunak, sarjana informatika dapat juga berperan khusus sebagai penguji perangkat lunak yang bertanggung jawab atas kebenar-an fungsi dari sebuah perangkat lunak.
Game Developer
Dengan berbagai bekal keinformatikaan yang diperolehnya termasuk computer graphic, human computer interaction, dll, seorang sarjana informatika juga dapat berperan sebagai pengembang perangkat lunak untuk multimedia game.
Intelligent System Developer
Dengan berbagai teknik artificial intelligence yang dipelajarinya, seorang sarjana informatika juga dapat berperan sebagai pengembang perangkat lunak yang intelejen seperti sistem pakar, image recognizer, prediction system, data miner, dll.
Terimakasih sudah berkunjung, semoga artikel terkait Daftar Universitas dengan Jurusan Teknik Informatika Terbaik di Indonesia (akreditasi A) ini dapat bermanfaat dan bisa menjadi referensi pilihan favorit anda.
0 Response to "Daftar Universitas dengan Jurusan Teknik Informatika Terbaik di Indonesia"
Post a Comment
Apabila Informasi yang saya sampaikan terdapat kesalahan saya mohon maaf, dan alangkah baiknya jika di sampaikan melalui Komentar dibawah ini. Secepat mungkin akan saya perbaiki :D
"Tak ada mahluk Tuhan yang Sempurna"